Gimana sih perasaan kamu ketika menjadi sosok yang spesial di mata seorang cowok? Ketika cowok menganggap kamu spesial, biasanya mereka pasti sangat merasa minder akan mendekati kamu. Sebenarnya bisa aja sih dia mengungkapkan rasa kagumnya sama kamu, tapi dia nggak akan melakukan itu karena terlalu minder alias kurang percaya diri. Nah, untuk mengidentifikasi seorang cowok apakah dia memang minder karena suka sama kamu atau nggak,kita akan memberikan beberapa info tentang ciri-ciri cowok yang minder karena suka sama kamu. Apa aja? Simak yang satu ini ya.
Dia akan menceritakan kekurangannya
Meskipun nggak secara langsung, dia akan menceritakan semua kekurangannya yang dia anggap sebagai pusat rasa minder. Hal itu semata-mata biar dia bisa tahu apakah kamu mau menerima kekurangannya apa adanya. Jawaban kamu adalah yang paling dia tunggu, apakah kamu bisa memakluminya atau nggak. Sekalinya kamu nggak respect dengan kekurangannya, bukan nggak mungkin dia akan hilang dari peredaran.
Dia pasti berusaha baik sama kamu
Lihat kesehariannya, apakah dia baik dengan semua cewek atau nggak. Kalo dia memang cuma baik dan memberikan perhatian yang lebih terhadap kamu, udah pasti dia benar-benar suka sama kamu. Nggak jarang, perhatiannya ke kamu terkesan seperti perhatian teman biasa, padahal sering. Alasan kenapa dia melakukan hal tersebut hanya semata-mata biar dia bisa selalu tetap terhubung dengan kamu.
Dia akan menutupi dan memperbaiki kekurangannya
Dia pasti akan menutup-nutupi dan memperbaiki kekurangannya dengan cara apapun semampunya dengan harapan kamu bisa memandangnya sebagai seseorang yang masih bisa kamu pertimbangkan buat jadi pacar. Misalnya nih, dia nggak bisa main musik, sedangkan kamu suka sama orang yang pintar main musik. Dia akan berusaha belajar semampu dia, minimal main keyboard dengan nada Ibu Kita Kartini.
Dia pasti mengandalkan kelebihannya
Selain berusaha menghilangkan kekurangannya, dia akan menonjolkan kelebihannya di salah satu bidang. Misalnya nih, dia sangat berbakat dalam hal pelajaran, bukan nggak mungkin kamu akan sering diajak buat belajar bareng biar dia lebih sering ketemu sama kamu dan berusaha membuat kamu kagum dengan kelebihannya.
Nah, itu tadi beberapa hal yang bisa kamu jadikan acuan untuk mengidentifikasi seorang cowok minder karena suka sama kamu. Kalo dia memang udah menunjukkan hal tersebut, hem udah deh, kasih harapan biar dia senang. Tapi jangan yang palsu juga, kan kasihan juga kalo kamu PHP-in dia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar